Tausiah Teh Nini "Lima Kiat Datangkan Jodoh"

Kajian Majelis Sehati & Acara Pemotretan Pasangan Sehati

Assalamu'alaikum, Wr. Wb.

Kajian Majelis Sehati

Sahabat-sahabat pencari ilmu yang dirahmati Allah, silakan hadir pada kajian Majelis Sehati yang diselenggarakan pada :
Ahad, 6 Juli 2008, pukul 12.00 - 15.00 WIB
di Mesjid Daarut Tauhiid Jakarta, Jl. Cipaku I/43, dekat pasar Santa,
Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Tema : Mengungkap Keajaiban Al-Qur'an bersama Ust. Agus Suryaman.

Kajian ini terbuka bagi siapa saja yang ingin berilmu dan tidak dipungut biaya apapun. Jazakumullah khoiron katsiiroo.

Acara Pemotretan Pasangan Sehati

Sahabat-sahabat yang dimuliakan Allah, Majelis Sehati Daarut Tauhiid Jakarta mengundang seluruh pasangan suami istri Sehati untuk hadir pada acara foto per pasangan yang Insya Allah diselenggarakan pada :

Hari : Ahad, 6 Juli 2008
Pukul : 09.00-11.30 WIB
Tempat : Daarut Tauhiid Jakarta Cipaku
Biaya : Infaq Seikhlasnya.

Acara Tambahan Temu Kangen Pasangan Sehati DT Jakarta

Syarat-syarat :

  1. Pasangan suami istri atau salah satunya merupakan mantan anggota Majelis Sehati DT Jakarta.
  2. Melakukan konfirmasi kehadiran lewat SMS ke 08158018156 / 08159998064 dengan mengetik :

HADIRNama Panggilan Suami+Nama Panggilan Istri

Contoh : HADIR Ari+Sri

3. Konfirmasi kehadiran paling lambat diterima pada Rabu 2 Juli 2008 hingga pukul 15.00.WIB.
4. Boleh membawa anak-anak untuk berfoto bersama.
5. Mohon dapat hadir tepat waktu, karena pemotretan akan dihentikan tepat pukul 11.30.
6. Bagi pasangan yang memiliki waktu luang, akan diadakan foto bersama seluruh pasangan pada pukul 12.30.

Mohon bantuan pemberitahuan ini dapat disebarluaskan kepada pasangan Sehati lainnya. Jazakumullah khoiron katsiiroo.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Rico Atmaka – 08158018156 / 02198603024 / 02193698493 / 02193150090
Koordinator Majelis Sehati DT Jakarta

10 wasiat Rasulullah kepada putrinya


eramuslim - Dear ukhti-ukhtiku yang kucintai karena Allah, apa kabar iman-mu hari ini? Semoga Allah Yang Maha Indah selalu memberi keindahan padamu dan melindungimu dari segala keburukan
Ukhti-ukhtiku yang kucintai karena Allah, sebaik2 perhiasan dunia adalah wanita sholehah. Dan "perkara yang pertama kali ditanyakan kepada seorang wanita pada hari kiamat nanti, adalah mengenai sholat lima waktu dan ketaatannya terhadap suami." (HR.Ibnu Hibbab dari Abu Hurairah)

Ukhti-ukhtiku, Pagi ini aku membaca sebuah buku didalamnya terdapat 10 wasiat Rasulullah kepada putrinya Fathimah binti Rasulillah.
Sepuluh wasiat yang beliau sampaikan merupakan mutiara yang termahal nilainya, bila kemudian dimiliki oleh setiap istri sholehah. Wasiat tsb adl:

1. Ya Fathimah, kepada wanita yang membuat tepung untuk suami dan anak-anaknya, Allah pasti akan menetapkan kebaikan baginya dari setiap biji gandum, melebur kejelekan dan meningkatkan derajat wanita itu.

2. Ya Fathimah, kepada wanita yang berkeringat ketika menumbuk tepung untuk suami dan anak-anaknya, niscaya Allah menjadikana dirinya dengan neraka tujuh tabir pemisah

3. Ya Fathimah, tiadalah seorang yang meminyaki rambut anak-anaknya lalu menyisirnya dan mencuci pakaiannya, melainkan Allah akan menetapkan pahala baginya seperti pahala memberi makan seribu org yang kelaparan dan memberi pakaian seribu orang yang telanjang

4. Ya Fathimah, tiadalah wanita yang menahan kebutuhan tetangganya, melainkan Allah akan menahannya dari minum telaga kautsar pada hari kiamat nanti.

5. Ya Fathimah, yang lebih utama dari seluruh keutamaan di atas adalah keridhoaan suami terhadap istri. Andaikata suamimu tidak ridho kepadamu, maka aku tidak akan mendoakanmu. Ketahuilah wahai Fathimah, kemarahan suami adalah kemurkaan Allah

6. Ya Fathimah, apabila wanita mengandung, maka malaikat memohonkan ampunan baginya, dan Allah menetapkan baginya setiap hari seribu kebaikan serta melebur seribu kejelekan. Ketika wanita merasa sakit akan melahirkan, Allah menetapkan pahala baginya sama dengan pahala para pejuang di jalan Allah. Jika dia melahirkan kandungannya, maka bersihlah dosa-dosanya seperti ketika dia dilahirkan dari kandungan ibunya. Bila meninggal ketika melahirkan, maka dia tidak akan membawa dosa sedikitpun. Didalam kubur akan mendapat pertamanan indah yang merupakan bagian dari taman sorga. Dan Allah memberikan pahala kepadanya sama dengan pahala seribu orang yang melaksanakan ibadah haji dan umrah, dan seribu malaikat memohonkan ampunan baginya hingga hari kiamat.

7. Ya Fathimah, tiadalah wanita yang melayani suami selama sehari semalam dengan rasa senang serta ikhlas, melainkan Allah mengampuni dosa-dosanya serta memakaikan pakaian padanya di hari kiamat berupa pakaian yang serba hijau, dan menetapkan baginya setiap rambut pada tubuhnya seribu kebaikan. Dan Allah memberikan kepadanya pahala seratus kali beribadah haji dan umrah.

8. Ya Fathimah, tiadalah wanita yang tersenyum di hadapan suami, melainkan Allah memandangnya dengan pandangan penuh kasih.

9. Ya Fathimah, tiadalah wanita yang membentangkan alas tidur untuk suami dengan rasa senang hati, melainkan para malaikat yang memanggil dari langit menyeru wannita itu agar menyaksikan pahala amalnya, dan Allah mengampuni dosa-dosanya yang telah lalu dan yang akan datang.

10. Ya Fathimah, tiadalah wanita yang meminyaki kepala suami dan menyisirnya, meminyaki jenggot dan memotong kumisnya, serta memotong kukunya, melainkan Allah memberi minuman arak yang dikemas indah kepadanya yang didatangkan dari sungai2 sorga. Allah mempermudah sakaratul-maut baginya, serta kuburnya menjadi bagian dari taman sorga. Dan Allah menetapkan baginya bebas dari siksa neraka serta dapat melintasi shirathal-mustaqim dengan selamat.
TV OnLine
This text will be replaced

"Hot News" "Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang-orang yang tetap mendirikan shalat, ya Tuhan kami perkenankanlah doaku. Ya Tuhan kami berikanlah ampunan kepadaku dan kepada kedua ibu bapakku dan sekalian orang-orang mukmin pada hari terjadinya hisab (hari kiamat)" (QS. Ibrâhîm: 41-42)